Kalisuci merupakan tempat terbaik untuk
menjajal aktivitas cavetubing. Arus sungai yang deras lengkap dengan
jeram akan menjadikan petualangan Anda semakin menarik. Pemandu
berpengalaman dan peralatan standar yang digunakan membuat aktivitas ini
aman dilakukan oleh siapa saja yang berusia di atas 5 tahun.
Bagi Anda yang mengaku petualang atau
penggemar aktivitas yang memacu adrenalin, Kalisuci merupakan salah satu
destinasi wisata di Yogyakarta yang wajib Anda sambangi. Terletak di
Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta,
Kawasan Kalisuci menjanjikan petualangan yang tak kan terlupa.
Cavetubing alias menyusuri sungai yang
mengalir di perut bumi menggunakan ban dalam adalah sajian utama obyek
wisata ini. Sebagai wisata cavetubing pertama di Indonesia dan yang
ketiga di dunia, Cavetubing Kalisuci didukung oleh deretan guide
berpengalaman dan peralatan yang memenuhi standar.
Sebelum memulai pengarungan, Anda wajib
mengenakan peralatan standar seperti jaket pelampung, helm, serta
pelindung kaki. Setelah briefing singkat dari pemandu, kini saatnya
wisatawan mempersiapkan diri untuk mengarungi sungai. Jika memiliki
cukup nyali, Anda bisa memulai petualangan ini dengan melompat ke sungai
dari atas tebing. Namun jika tidak berani, tersedia jalan setapak untuk
sampai di dasar sungai.
Dua Gua di Kali Suci
Menggunakan ban dalam, wisatawan akan
diajak untuk mengarungi sungai yang mengalir di dalam gua. Istimewanya,
di Kalisuci tidak hanya melewati satu gua, melainkan dua gua yang
gulita
Satu-satunya penerang hanyalah cahaya yang berasal dari
headlamp.
Aktivitas cavetubing ini akan semakin
asyik dan menantang tatkala bertemu dengan jeram-jeram liar. Anda harus
benar-benar mematuhi petunjuk pemandu supaya tidak terbalik saat harus
melewati jeram tersebut. Selain jeram-jeram yang menantang, di Kalisuci
juga terdapat batu gajah tepat di mulut keluar gua. Jika energi Anda
masih ada dan punya cukup nyali, silahkan memanjat batu berukuran besar
tersebut dan berfoto diatasnya.
Tarif Cavetubing Kalisuci
Tertarik untuk cavetubing di Kalisuci?.
Tarif cavetubing Kalisuci sebesar Rp 70.000 sudah termasuk fasilitas
pemandu, peralatan, dan makan 1 kali setelah pengarungan. Wisata
Cavetubing Kalisuci akan ditutup saat curah hujan tinggi guna
menghindari banjir sekaligus pemeliharaan ekosistem gua. Karena itu bagi
Anda yang hendak berwisata ke Kalisuci disarankan untuk reservasi lebih
dulu, bisa melalui kami.
Sumber : http://www.njogja.co.id
Rasakan Serunya Petualangan diatas bersama kami ELLA TOUR
Informasi Lebih Lanjut Hubungi :
Telp : (021) 424 3420 – 422
8225
Hotline : 0812 1216 8863 – 0812 8347 6455
Email : ella@ellatour.co.id / info@ellatour.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar